Hy kawan kali ini saya mau ngepost tentang hasil observasi
keindahan alam indonesia. sebenernya sih ini tuh tugas yg di berikan guru kepada
kami dan di suruh di posting ke dalam blog jadi kawan-kawan minta coment +
pendapatnya ya ;) tentang hasil observasi ini , oh ya sebelum nya saya mau
memperkenalkan pembuat dari teks observasi ini, diantaranya :
- Angga Fantitya Hermawan
- Saepul Rohman
- Shania Indriani
- Rina Yuliani
ok langsung aja ke hasil laporan teks observasinya ;)
- Angga Fantitya Hermawan
- Saepul Rohman
- Shania Indriani
- Rina Yuliani
ok langsung aja ke hasil laporan teks observasinya ;)
Jawa Barat dengan Keindahan Alam yang Tersembunyi
Jawa Barat terkenal dengan
kebudayaan yang kental, terlihat jelas pada kehidupan sosial budaya yang masih
terjaga. Berbagai kegiatan kesenian masih dapat kita nikmati di setiap
sudut kota. Suasana yang tentram dengan keramahan masyarakat membuat saya
selalu betah berlama-lama menikmati kota.
Wisata alam yang paling
ingin saya kunjungi yaitu, Pantai Santolo, suasana di pantai ini masih sangat alami.
jawa Barat memiliki aset-aset wisata alam yang
bisa dibilang masih "perawan". Salah satunya adalah pantai Santolo
yang mempunyai mempunyai pasir putih agak kecoklatan, warna air laut yang
terlihat gradasi, hijau kebiruan menuju biru tua. Ah... Pemandangan yang sangat
menyegarkan mata. Pantai ini sudah dikelola oleh resort dengan manajemen yang
baik, membuat kebersihan pantai ini tetap terjaga. Tersedianya tempat sampah
yang memadai merupakan salah satu kiatnya. Ini lah seharusnya yang diterapkan
di pantai-pantai lain di seluruh Indonesia.
Keindahan alam indonesia berikutnya
adalah Pantai
Sayang Heulang. Di sini kita dapat menikmati pemandangan matahari terbit, Ombak di pantai ini jauh lebih besar dan sangat worthed buat
yang suka foto selow sepid Lagi-lagi kita akan dimanjakan oleh keindahan alam
pantai sayang heulang yang masih alami.
Kekurangan yang dirasa saat menikmati keindahan
alam di Jawa Barat adalah sarana transportasi umum menuju tempat tujuan wisata
(terlebih wisata alam) yang masih kurang mendukung. Sarana transportasi umum
menuju wisata alam terbilang jarang kita harus menggunakan kendaraan pribadi.
Tak hanya itu, transportasi umum di wilayah Jawa Barat memiliki jam operasional
yang terbatas kebanyakan hanya sampai pukul 7 malam. Sulit jika harus
berkeliling pada malam hari. Solusinya adalah menggunakan jasa travel agent
atau penyewaan kendaraan, tentulah harga jauh lebih mahal (khususnya bagi
kantong mahasiswa). Jawa Barat ternyata memiliki keindahan alam yang
mengesankan. Namun sayang, informasi yang didapat juga cukup terbatas.
Kekurangan promosi menjadikannya tetap tersembunyi. Bisa dikatakan masalah
promosi hampir terjadi pada seluruh daerah wisata di Indonesia.
Komentar
Posting Komentar